27 Agustus 2012

HIATUS YANG MENYENANGKAN



Kemana aja? Mungkin pertanyaan ini kali yaa, yang muncul di benak teman-teman blogger melihat morning Glory yang terbengkalai. Tak membalas koment apalagi memposting tulisan terbaru. (Edisi narsis ^o^) Yang jelas, si empunya ngga kemana-mana, hanya saja ada sesuatu, eh, seseorang yang mencuri seluruh perhatian.  Err, ngga seluruhnya juga sih.
    Selama lima bulan ini, saya mudik ke Sumedang. tiada lain tiada bukan kalau untuk mempersiapkan kelahiran, plus melahirkan di Sumedang juga. Bener yaa, pepatah yang bilang kalau kasih ibu itu sepanjang masa. Karena meskipun saya sudah menikah, tetap saja kasih sayangnya tak pernah putus. Sebaliknya, meskipun sudah dewasa dan menikah, tetap saja saya menyusahkannya. Tapi beliau nggak keberatan, justru seneng bukan main karena bisa menemani anaknya melahirkan dan berkata WELCOME pada cucu pertamanya. hehhe *emangnya keset :P
    Terhitung sejak awal April, saya kembali mendekam di rumah yang menyaksikan saya tumbuh. Dirawat sedemikian baiknya, hingga berat badan saya naik drastis tis tis. Saat itu usia kandungan saya sudah 8 bulan. Ketika menjalani USG ke Dokter kandungan, dokter memvonis si dede kecil berjenis kelamin perempuan. Yap itu berarti perkiraan engkongnya meleset jauh. *eh, tapi kan dokter juga manusia, bisa benar bisa salah. (Sedikit informasi, dokter yang memeriksa saya ini, adalah dokter yang membantu Ibu melahirkan saya 20 tahun yang lalu. jangan tanya ubannya udah ada berapa helai yaaa ^^). Selain itu, dokter juga memvonis berat badan si dede kecil, hanya 2,2 kilogram. Saya enjoy aja sih, orang badan saya juga kecil. Like mother like daughter lah. hiiiihiih.