9 Maret 2013

Tentang Nama Baru

Alhamdulillah, ketika mengganti nama blog, saya tak harus ribet mengurus akta kelahiran seperti ketika mengganti nama seseorang. Hanya saja mungkin saya harus kembali memperkenal diri *eh blog saya, agar teman-teman blogger bisa ngeh kalau ini blognya Ummi Aisyah (Eaalaaah :P)

Kenapa Morning Glory diganti? :) hihi sebenarnya saya asal saja ketika membuat nama Morning Glory. Tak ada modus apa pun selain karena saya memang seorang pecandu pagi. I love morning. Setelah melakukan pencarian di mbah google, ternyata eh ternyata morning glory itu nama bunga yaaaa. saya baru tahu loo *plaaaaak. Bunganya memang cantik, warna ungun. Tapi setelah saya pikir-pikir lagi, takutnya kesan yang timbul ketika membaca judul blog saya adalah blog yang menjual bunga morning glory atau blog yang membahas bunga morning glory. *gigit bibir. Padahal kan isi blog ini hanya curhatan dan pemikiran-pemikiran saya.


Setelah itu suami saya juga bilang kalau judul blog itu harus mewakili keseluruhan isi blog. yah, intinya harus ada keselarasan antara judul dan isi. Maka dari itu, setelah ditimbang-timbang dengan tempo yang laamaaa, terpilihlah Unusual Housewife sebagai nama blog baru saya ^^
I think, nama ini cukup mewakili isi blog saya dan doa untuk pribadi saya sendiri. :D

Finally, saya cukupkan perkenalan nama blog saya yang baru. Berharap dengan nama yang baru, semangat nulis saya pun menjadi terbarukan dan semoga tak ada yang meminta tumpeng yaaa.

2 komentar:

  1. Alhamdulillah sudah mba ^^
    kalau ngga salah akhir bulan kemarin.
    jazakillah yaaa
    afwan nggak ngabarin

    BalasHapus

Silahkan tinggalkan jejakmu di sini :)
Thanks for coming